Selasa, 28 Mei 2013

Awam




Aku tak mengerti apapun

Aku buta aksara

Aku tuli nada

Hambar rasa

Pekat gulita tersekap dalam hening yang ku cipta



Apa itu warna

Aku adalah penanya ulung

Hembusan debu yang terbang melengkapi ketidakmengertianku

Tentang langit kenapa biru

Dan air yang selalu mengalir



Membisu bukan aku,

Aku tak ingin putih dan hitam saja yang ada di kanvasku

Aku awam, tak mengerti tentang yang kau tau



Sediaku,

Biarlah tetap aku menjadi awam,

Agar kau selalu terlihat hebat dimataku,

Melengkapiku yang tidak mengerti

Menuangkan warna warna lain di kanvasku

Mampu memendungkan langit biruku

Dan membuat pusaran arus air didepan saluran air didepan rumahku

Kamu hebat kan,

Biarlah aku tetap awam,

Jangan paksa aku untuk benar benar mengerti,

Agar tetap kau, yang selalu terlihat hebat dimataku

:)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Share yukk :))